Assalamualaikum Wr Wb
Banyak cara yang dilakukan untuk membuat sebuah website atau blog memperoleh kunjungan yang signifikan. Seperti salah satu cara yang saya lakukan dengan memanfaatkan fasilitas free backlink yang banyak tersedia di layanan internet.
Namun kali ini yang kita bahas bukan mengenai free backlink akan tetapi hakikatnya masih menggunakan layanan gratis (baca; malas bayar). Kali ini kita akan memanfaatkan layanan jejaring sosial yang cukup banyak di tawarkan di dunia maya.
Kali ini kita akan memanfaatkan salah-satu raksasa jejaring sosial yang sudah mulai di gandrungi oleh masyarakat. Maklum pada umumnya masyarakat terdorong untuk menjadi latah manakala ada yng memperkenalkan atau menceritakan sesuatu yang menggiurkan, menarik dan tidak perlu membayar.
Sebelum melakukan pekerjaan ini (sharing posting via Tweetter) tentu anda harus mendaftar dulu di jejaring social Tweetter untuk membuat sebuah akun, silakan menuju halaman ini untuk mendapakan akun Tweetter.
Setelah anda selesai membuat akun di Tweetter tentu anda harus mengumpulkan teman di akun anda, kalau anda tidak memiliki teman lalu siapa yang akan melihat tweet anda yang berupa penggalan postingan di blog anda tersebut. Ada baiknya anda ikuti saja akun tweetter yang sudah mapan dan memiliki banyak pengikut, dengan demikian ketika posting blog anda di tweet secara otomatis maka siapa saja dari pengikut kelompok tersebut akan menerima tweet posting blog anda. Cukup mudah bukan...hee...hee...hee...
Yuup... mari langsung kita lakukan langkah-langkah berikut ini agar posting blog anda dapat di lihat banyak orang tanpa harus kena bea IKLAN
1. Daftarkan e-mail, nama blog dan URL blog anda disini http://tweetterfeed.com/users/new
2. Klik 'Register Now' di halaman depan tweetter feed. Pada halaman 'Sign Up Form' isikan E-mail address anda yang valid, Password (buat password yang berbeda dengan password yang anda gunakan pada server E-mail anda yang asli) kemudian Confirm Password.
Beri tanda centang pada [v] Please include me on information that affect my tweetter account. Kemudian masukkan kode CAPTCHA yang di berikan pada kotak yang tersedia kemudian klik tombol 'Create Account'.
3. Setelah itu anda akan menuju ke halaman 'Step 1'. Di sini isikan nama blog anda serta URL blog anda dengan benar.
Setelah itu klik tombol 'test feed' untuk melakukan PARSE feed, Bila muncul 'Feed Parsed OK' yang berwarna hijau ini menandakan anda telah berhasil membuka twitter feed pada akun twitter anda.
4. Klik 'Continue to Step 2' untuk melanjutkan proses berikutnya. Step 2 ini memberitahukan bahwa blog anda telah terdaftar di Feed Publishing, dan apabila anda memiliki akun pada 5 nama pada daftar jejaring sosial yang disertakan maka secara otomatis twitter feed akan mengirimnya ke akun-akun tersebut. Sekali dayung 5 pulau terlewati. Huaalaaaahhhh...lha koq penak temen reeekkk....hee...hee..heee...
kemudian klik tombol 'All Done' untuk menuju 'Step 3'
5. Di 'Step 3' memberitahukan bahwa pekerjaan anda telah selesai, anda bisa langsung keluar dari akun TweetterFeed.com dengan meng-klik tombol 'Sign Out'. Atau anda ingin membuka dulu akun anda di TwiitterFeed.com dengan meng-klik tombol 'Go to Dashboard'. Kemudian anda keluar dari akun TweeterFeed.com anda dengan meng-klik 'sign out'.
WONG NDESO URUN ILMU ( haribagibagi.blogspot.com )
SELESAI
Selamat mencoba dan semoga berhasil
TERIMA KASIH
wasalamualaikum wr wb
Arek NGAJUM IsoIso Ae (The Fully Fuckin' Headache Lion)
No comments:
Post a Comment