Monday, June 27, 2011

Solusi K200i Error ( Messaging not function )

      Salah satu produk sony ericsson yang paling suka buat masalah adalah SE K200i dan juga beberapa type lain yang memiliki model serupa dengan K200i. Kesemua produk tersebut bentuknya bisa dibilang mirip perahu sampan bila dilihat dari sisi manapun. Entah apa penyebabnya saya sendiri tidak tahu, hape dari keluarga 'sampan' ini sangat sering berulah. Tiba-tiba tidak dapat menyimpan photo, tidak bisa membuka menu MESSAGE dan lain lain. Kali ini saya akan memberi solusi bagai mana memecahkan salah satu masalah tersebut dan kebetulan pagi ini saya dapat kasus K200i yang tidak dapat membuka folder apapun yang ada dalam menu MESSAGE. Karna baru tadi pagi jadi masih hangat dalam ingatan bagaimana cara menanganinya. Peralatan yang kita perlukan meliputi seperangkat Box Flasher SETOOL 3 PLATINUM, atau SE TOOL lain sesuai yang anda miliki jadi gak perlu beli SETOOL 3 PLATINUM yaaa...heee...heee...heee....

      Kali ini akan kita lakukan metode FLASHING yang tidak harus FULL FLASH, kita lakukan perbaikan dengan cara yang lebih sederhana, cepat, efektif dan hasil yang didapat ( Baca; duitnya ) sama. Enaak thooo..
.hee...hee..hee
Maaf rekan-rekan karna saya tipe orang yang senang kerja sederhana tapi hasilnya sama dengan yang kerja lebih lama. Kalau kata Pakde Yusuf Kalla ; lebih cepat lebih baik.

      Kita bahas sekarang langkah-langkahnya, jangan lupa untuk memeriksa kondisi baterai hape jangan sampe kehabisan daya di tengah jalan ntar berabe jadi ndorong segala, emang nya mobil...hee...heee....

 Inilah cara yang diterapkan Arek Ngajum Iso-Iso ae:

1. Hubungkan SETOOL ke kompu> klik 2x setool2g di desktop.
2. Hubungkan hape ke SETOOL> klik tombol 'Identify' ( tekan sebentar tombol on/off sampai hape terdeteksi oleh SETOOL./ jangan menekan tombol on/off terlalu lama atau menahannya )
3. Bila koneksi hape dan SETOOL bagus maka akan muncul pesan kurang lebih sbb:
      CHIP ID : B496
      FLASH CHIP mfg ID : 0001,de ID:227E,dev EXT:21,00
      FLASH CHIP SIZE: 16 MB
      PHONE IMEI : 3587170129xxxx
      CXC : CXC1250816 ver; R1AD001
4. Kemudian pada interface ubah pada COM berapa box terdeteksi.
5. Klik tombol 'SEMC ODM'
6. Pilih type ponselnya (K200i)
7. Klik 'Add' untuk memasukkan file-file berikut, sebelumnya pastikan lebih duu type IC FLASH yang digunakan dengan membuka case hape sebentar saja, sebelum melakukan Flashing.
      # Jika IC FLASH nya SPANSIONS pilih file berikut:
      -K200_spansionsFS.arm
     # Jika IC FLASH nya SAMSUNG pilih file berikut:
     -K200_samsungFS.arm
     File-file tersebut bisa di downlot di situs resmi SETOOL; www.setool.net
8. Kemudian klik tombol 'setting' beri tanda centang pada (V) "CUSTOMIZE PHONE AFTER FLASH'.
9. Kembali lagi klik tombol "SEMC ODM" nya.
10. Kemudian klik tombol "Unlock/Repair"
11. Tunggu proses sampai selesai dg munculnya pesan sbb:
      "Scurity checksum valid"
      "Simlock Removal Procedure Finished"
      "User Code Reset To '0000'".
      "Unlock Done"

      Cabut hape dari box Flasher coba hidupkan dengan memasukkan sim card, setelah itu coba buka menu MESSAGE kemudian buka folder 'Inbox'. Insyaallah atas izin-Nya hape akan normal kembali seperti sedia kala. Proses ini berlaku untuk gangguan jenis lainnya pada K200i dan yang sejenis untuk kerusakan ringan, jadi sebelum melakukan metode FULL FLASH pastikan anda melakukan pekerjaan yang lebih ringan dulu. Selamat mencoba trik dari Arek Ngajum Iso-Iso ae ini semoga dapat membantu rekan-rekan seprofesi untuk mempermudah kerja sekaligus meringankannya.
SUNGGUH BERBAGI PENGALAMAN ITU SUATU HAL YANG MENYENANGKAN
Sekian dan semoga mendapat manfaat dari membuka blog tanpa makna ini, Terima kasih.

      Spesial thank's to:
      1. Gusti ALLAH SWT
      2. Kanjeng Rasul MUHAMMAD SAW
      3. Ibu dan Bapak 
      4. Almarhum ITA NURWATI
      5. Ananda Hanny Fitri Ayu Iswarini
      6. Harris Susetyo
      7. Semua pengunjung blog ini, tak lupa yang dari seberang:
          Belgian, Netherland, Yankees, India, Vietnam, Myanmar, Malaysia, Lebanon thank's for all your attention guys.

      ADMIN:
                    Hari Setyawan
      ( the only Arek Ngajum Iso-Iso ae )

Baca juga posting



No comments:

Post a Comment